Feature Menarik dari Kamera HTC One, Sequence Shoot and Zoe

KipasKipis Review. Kemarin kita sudah membahas pertarungan dua HP premium antara Samsung Galaxy S4 vs HTC One. HTC One memiliki keunggulan salah satunya dari sisi kameranya. Sekarang saya akan coba membahas salah satu kelebihan feature tersebut.

Kualitas kamera HTC
sudah tidak diragukan lagi. HTC menambah lagi  ekstra software di mana kita bisa bermain-main dan bereksperimen dengan kamera. Salah satunya, seperti dalam reviewnya CNET, adalah Sequence Shoot and Zoe.

Apa itu Sequence Shoot and Zoe? Ini adalah trik kamera dimana kita bisa menjepret secara multiple atau beberapa kali dari suatu action secara berurutan dan menampilkannya dalam satu foto.  Sebagai contoh misalnya andra menjepret seseorang yang sedang melakukan lompat galah maka anda bisa menghasilkan sebuah foto yang isinya tahapan mulai si atlit berlari, melompat dengan galah, melewati bar, hingga jatuh ke matras. Menarik bukan?

Bagaimana caranya? Pastikan anda memegang stabil HTC anda lalu tekan dan tahan tombol shutter hingga kamera akan menjepret beberapa foto dan menyimpan di memorinya. Dengan memilih option Retouch dan sub menu Sequence, HTC One akan memproses multiple picture menjadi satu picture yang menarik. tinggal anda simpan dan anda bisa bagikan.

Feature Zoe juga tidak kalah menarik, yaitu merekam video sekaligus menjepret beberapa gambar dengan sekali tekan tombol yang nantinya anda bisa pilih yang anda suka.

Selamat bereksperiment.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Barricade Tape

Komponen-komponen Rig Pemboran